Salam Penulis

Asalamu alaikum ..Wr …. Wb …..

Apakabar teman-teman yang setia mengunjungi Blog Buahku, semoga senantiasa mendapat  kenikmatan dari Allah SWT. Pada kesempatan ini seneng banget masih dapat  kesempatan untuk berkenalan dengan kalian semua. (Kalo pengen kenalan sama blog buahku,tinggal add aja di mail aku flasdisku@yahoo.co.id). Tapi, sebelumnya kasih kesempatan aku untuk memperkenalkan diri.

Nama ku Adam. lahir di jepara yang terkenal dengan sebutan kota ukir pastinya 32 tahun yang lalu dan hobiku suka berkebun, mau tau nggak tanaman apa yang sangat aku suka…? tak kasih tau ya.. tanaman yang aku suka adalah semua jenis tanaman buah dan sayur.

Ngomongin blog ini aku kasih nama Buahku, tercetus karna perasaanku merasa nyaman bila melihat tanaman yang serba hijau terutama jenis tanaman buah, tak tau mengapa begitu aku melihat tanaman buah apalagi yang sedang berbuah wah rasanya sangat menakjubkan betapa tidak perasaanku berubah jadi sangat terhibur dan tentram rasanya walaupun kadang hanya sebatas memandang saja.

hal yang demikian lebih menyenangkan bila aku dapat menanam tanaman itu sendiri, walaupun perlu bantuan orang lain untuk membuat lubang media tanamnya.

lewat blog ini aku ingin mengajak temen-temen agar senantiyasa  cinta akan tanaman terutama tanaman buah dan sayur untuk saling memberi informasi dan berbagi pengalaman/pengetahuan tentang tanaman buah .silahkan kirim tulisan ke Email aku Insya Allah bisa tampil diblog ini,  kritik dan saran yang baik sangat aku harapkan untuk sumber koreksi bagi Blog buahku .

seiring waktu yang berjalan dan banyaknya permintaan teman-teman untuk lebih memperluas wawasan tentang manfaat buah dan sayur , lewat blog buahku aku ingin menambah beberapa kategori lagi agar semakin lengkap.

mudah-mudahan blog ini menjadi pemersatu dan sumber informasi yang bermanfaat bagi kita semua, aku sangat mengharapkan teman-teman ikut berperan aktif untuk berbagi di blog ini,   kritik dan saran yang baik sangat aku harapkan untuk sumber koreksi bagi Blog buahku .

Wassalamu Alaikum…Wr….Wb.

21 Comments

  1. Assl. Wah lahir di jepara ya? kebetulan SMA saya di jepara juga, SMA Negeri 1 Jepara lulus tahun 1991. Saya juga berminat dg tanaman terutama yang dilndungi CITES. Sekarang saya kerja di konsultan kehutanan di Bogor. Sayang pekerjaan saya tidak berhubngan dengan tanaman tapi lebih ke Geographic Information System. Wassl

  2. sangat ber imformasi tulisan saudara. walau saya merasa banyak yang sepatutnya berfaedah kepada saya, amat malang, agak terlalu sukar untuk saya memahami susur atur di dalam bahasa saudara.
    insyallah, akan saya cuba mencari erti sesetengah ayat yang sukar tersebut.
    terima kasih kerana berkongsi ilmu.

  3. salam buah
    saya endin dari tasikmalaya

    terima kasih mas…

    blognya bermanfaat sekali buat saya,, saya tertarik dan mau memulai bertanam jeruk limo.
    dan saya mau bertanya mas, kalo jeruk limo dari saat tanam berapa bulan untuk bisa dipanen???

    aku tunggu jawabannya ya mas

    terima kasih

  4. Bila ditanam didaerah dengan ketinggian 1- 400 dpl dan kelembaban optimum sekitar 70-80% juga dengan pemupukan yang sesuai insya Allah 9 – 12 bulan sudah siap berbuah tergantung usia/ ketinggian bibit yang ditanam, selamat berkebun.

  5. Salam kenal dari kami
    mohon jika ada info tentang sirsak kualitas buah istimewa.
    Rasa manis brik tinggi, bisa berbuah besar2. genjah dan cepat berbuah.
    intinya bibit VARITAS UNGGUL
    mohon dengan sangat/ bagi siapa yang tahu berikan info ke kami.
    kami butuh untuk di budidayakan

  6. Salam, mas Adam. Blognya lengkap banget! Diupdate terus ya mas! Kebetulan saya juga hobi tanam buah dan sayuran nih, jadi info-info semacam yang di blog ini dibutuhkan banget. Terimakasih dan salam kenal! 😀

Tinggalkan Balasan ke wanto peraduan laut Batalkan balasan